Pesawat Delta Airlines Boeing 757 melakukan pendaratan yang sangat keras di Bandara Ponta Delgada, Azores, Portugal, Minggu pagi lalu (18/8).
Sedemikian kerasnya sampai-sampai beberapa bagian di fuselage pesawat dengan nomor penerbangan DL414 yang terbang dari Bandara JFK, New York, itu mengalami kerusakan dan mengkerut.
Tidak ada seorang pun penumpang dan kru yang terluka dalam peristiwa pendaratan keras itu.
Foto-foto yang beredar di media sosial memperlihatkan permukaan beberapa bagian dari badan pesawat mengalami perubahan bentuk yang kemungkinan akibat menahan pendaratan yang keras. Kerusakan terlihat pada bagian atas dan bagian bawah di dekat panel roda depan.
Salah satu sayap pesawat juga mengkerut.
Penerbangan kembali ke New York yang sedianya menggunakan pesawat yang sama terpaksa dibatalkan.
Delta Air dilaporkan menyediakan dua pesawat untuk mengangkut penumpang yang sedianya terbang dengan pesawat itu dari Ponta Delgada menuju New York.
Sampai sejauh ini belum diketahui penyebab pasti kerusakan pada bagian tubuh pesawat itu.
KOMENTAR ANDA