Seorang pramugari maskapai Korea Utara, Air Koryo, dengan nomor penerbangan JS 152 yang terbang dari Beijing menuju Pyongyang menyambut penumpang di pintu pesawat, Sabtu (13/4). Pesawat yang digunakan adalah Tupolev 204-300 buatan Rusia. Suhu tubuh setiap penumpang diperiksa dan dipastikan berada di bawah 37 derajat Celcius. Penerbangan dari Beijing menuju Pyongyang ditempuh dalam waktu sekitar dua jam. Korea Utara mulai membuka penerbangan yang menghubungkan negara itu dengan dunia luar secara terbatas menyusul berakhirnya masa krisis kesehatan.
KOMENTAR ANDA