Sepanjang perjalanan itu saya diskusi. Dengan John Mohn dan istrinya. Mengenai adagium tadi. Juga mengenai warisan. Yang berlaku di Amerika.
Di Amerika, orang tua memang tidak memanjakan anaknya. Tapi orang tua juga tidak manja pada anaknya.
Kebiasaan orang Amerika seperti ini: ketika anak sudah berumur 10 atau 11 tahun mulailah diberi tahu. Orang tua hanya akan membiayainya sampai si anak umur 20 tahun. Yakni hanya sampai anak lulus collage.
Setingkat D2. Dengan modal itu seharusnya sang anak sudah akan bisa bekerja. Cari uang sendiri. Kalau mau tambah sekolah harus cari biaya sendiri. Kadang ada orang tua yang menjanjikan membiayai sampai S1.
“Pemberitahuan” seperti itu disampaikan berapa kali?
Berkali-kali. Setiap kali orang tua mengulangi kalimat itu. Setahun bisa dua-tiga kali. Semua anak pasti tahu sikap orang tua seperti itu.
Setelah tidak membiayai anak, orang tua mulai menabung. Untuk kepentingan hari tuanya sendiri. Agar kelak tidak merepotkan anak.
Sudah waktunya orang tua menyenangkan diri sendiri: jalan-jalan. Sudah cukup menghabiskan waktu untuk anak. Sudah cukup menghabiskan waktu untuk bekerja. Giliran waktunya untuk dirinya sendiri. Melakukan apa yang disukainya.
Dalam kasus Pak Rich Weber tadi yang disukai adalah ketenangan. Maka menjelang pensiun ia jual rumahnya di kota. Ia beli tanah 12 ha. Di desa terpencil. Yang harga tanahnya masih murah. Lalu membangun rumah kecil saja. Cukup tiga kamar. Untuk dirinya dan kalau dua anaknya datang. Misalnya di hari Natal.
Kesibukan hariannya adalah membaca buku. Melihat TV. Memotong rumput. Dengan mesin. Ia tinggal duduk di atas mesin itu. Memotong rumput 12 ha hanya enam jam. Dua minggu sekali.
Sesekali mereka ke kota. Naik mobil. Di Amerika sangat biasa: melihat orang sangat tua mengemudikan mobil.
Kalau yang suami meninggal duluan semua warisan jatuh ke istri. Tidak ada yang jatuh ke anak. Anak sudah cukup dibekali dengan pendidikan. Baru kalau istri juga meninggal warisan jatuh ke anak.
Pembagiannya tergantung surat wasiat. Hampir semua orang Amerika membuat surat wasiat. Yang copy-nya diberikan kepada anak-anaknya.
Dalam surat wasiat itu disebutkan: dibagi rata atau ada yang dibedakan. Terserah orang tua. Tidak bisa diganggu gugat.
Dalam hal anaknya sangat butuh uang bisa saja minta kepada orang tuanya. Tapi sifatnya utang. Yang harus dibayar.
Definisi 'sangat butuh uang' itu terbatas. Biasanya hanya kalau si anak ingin membeli rumah. Uangnya kurang.
Bagaimana kalau si anak merasa tidak mungkin mengembalikan?
Bisa pakai jalan ini: tetap meminjam. Dengan jaminan hak warisnya. Kelak, hak warisnya dipotong utangnya.
Semua itu harus tertulis.
Tentu kebiasaan seperti itu tidak mutlak. Ada beberapa pengecualian.
John Mohn, misalnya, umur 27 tahun justru membiayai dan menjaga orang tuanya.
KOMENTAR ANDA